Mahabharat merupakan kisah perang antara Pandawa melawan Kurawa yang sedang sangat populer di Indonesia, apalagi setelah adanya film seri televisi di saluran televisi swasta Indonesia yang berjudul Mahabharat . Bersamaan dengan tren tersebut, Anoman Studio telah meluncurkan game dengan judul Mahabharat Warriors , game bergenre side-scrolling tower defense yang dikembangkan untuk gadget berbasis Android via Goggle Play. Tugas pemain adalah menjadi panglima perang untuk membantu pasukan Pandawa untuk melindungi bangunan bentengnya dari serangan tentara Kurawa. Dalam mempertahankan benteng tersebut, anda akan dibantu oleh pahlawan ( hero ) dan para prajurut pemberani. Hero yang dapat anda gunakan pada game ini antara lain Arjuna, Bheem dan Srikandi. Sedangkan prajurit pemberani lainnya yakni footman, archer, swordsman, gunner, spearman dan mage . Perlu diingat, anda membutuhkan sejumlah silver untuk memanggil mereka ke medan perang. Peran hero pada game yang sebelumn...
Portal Berita Game, Film, Event dan Budaya Pop