Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret 10, 2015

[Video] Dragon Slayer, Pedang Terbesar yang Pernah Saya Lihat

Dragon Slayer merupakan senjata pamungkas dari tokoh Gut di seri anime Berserk . Pedang tersebut memiliki ukuran yang sangat besar dan panjang. Tak ada monster yang mampu menghindar dari tebasannya. Tim Man at Arms: Reforged bekerja keras untuk mewujudkan pedang berukuran "raksasa" itu menjadi kenyataan, dan pada akhirnya mereka pun berhasil setelah rangkaian kerjasama tim yang sangat seru. Tidak hanya keren, tapi pedang itu bisa digunakan untuk menebas benda-benda keras, termasuk sofa. Yuk nonton videonya!

Bandai Namco Games Akan Hadirkan Bima-X The Mobile Game

Penggemar tokusatsu Indonesia, Satria Garuda Bima-X berbahagialah karena dalam waktu dekat pahlawan pembela kebenaran itu akan hadir dalam game mobile yang bisa dimainkan di perangkat Android dan iOS. Diberi judul Bima-X The Mobile Game, anda dapat membantu Bima-X dalam menghadapi VUDO yang menyerang bumi dengan monster-monsternya antara lain Bachyura, Azelot, dan Zoik. Dalam permainannya, pemain dapat berubah menjadi beberapa bentuk Bima-X seperti Flame, Storm, Earth , dan Magnetic . Sayangnya, belum ada tanggal pasti mengenai peluncuran Bima-X The Mobile Game ini. Namun dari keterangan yang diberikan, game bergenre fighting   ini akan dirilis musim panas tahun 2015.