Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus 7, 2015

Ragnarok Online versi Mobile yang Diharapkan Segera Hadir

Tidak henti-hentinya eksploitasi franchise Ragnarok oleh pengembang game kembali dilakukan. Kali ini datang dari pagelaran ke-13 ChinaJoy di Shanghai, Tiongkok yang mana Ragnarok Online diadaptasi menjadi game mobile lagi. Jangan pandang sebelah mata dulu mengenai versi mobile ini. Kebanyakan gamers memang kecewa dengan Ragnarok: Valkyrie Uprising atau Ragnarok: Path of Heroes , tetapi kali ini berbeda karena mungkin ini adalah game mobile yang diharapkan oleh para penggemar Ragnarok Online . Apabila melihat cuplikan video yang diberikan, maka akan sangat jelas bahwa game ini merupakan gabungan antara Ragnarok Online klasik dengan Ragnarok Online 2: Legend of the Second . Mulai dari sprite , job, rancangan kota, skill, monster, mount dan lainnya. Dikembangkan oleh Heartbeat Network, rencananya game ini akan diluncurkan di Tiongkok pada 2016 mendatang. Berikut adalah tangkapan layar dari cuplikan videonya. Balon Angeling MVP Baphomet Kritikal dan heal Waa...

Penutupan Game Online Indonesia Juli 2015

Pada bulan Juli 2015 ini ada game harus berakhir. Yah, kalau emmang sudah tidak bisa dipertahankan —baik karena kurangnya peminat atau banyak masalah terjadi— sebuah game online memang harus ditutup untuk menghindari kerugian yang lebih besar. Berikut adalah game online yang tutup bulan ini. 1. Red Cliff Online Developer: - Publisher: WaveGame Genre: Browser MMORPG Rilis: 15 Desember 2011 Penutupan layanan: 1 Juli 2015 2. S4 League Developer: Pentavision dan Neowiz Studio Publisher: Lyto Genre: Third person shooter Rilis: 11 Oktober 2012 Penutupan layanan: 14 Juli 2015 3. Age of Wushu Developer: Snail Games Publisher: Kreon Genre: MMORPG Rilis: 28 Juni 2013 Penutupan layanan: 31 Juli 2015

Game Online Indonesia Rilis Juli 2015

Kingdom Under Fire III Bulan ini tidak ada game online yang rilis di Indonesia. Sementara ini, beberapa game online baru berstatus coming soon seperti Echo of Soul dan Tree of Savior dari Gemscool serta ASTA dari Qeon Interactive. Mengenai game yang telah lama dikabarkan akan datang di Indonesia seperti Kingdom Under Fire II , nampaknya saya cukup putus asa menunggu kepastian rilisnya. Hanya saja, di laman resmi Qeon selaku pihak yang akan menerbitkan game tersebut di Indonesia, logo MMORPG buatan Blue Side itu masih tetap eksis. Semoga saja pada bulan-bulan mendatang, semakin banyak game online Indonesia yang kembali bermunculan. Mengapa? Dikarenakan yang ramai saat ini dari game online Indonesia hanyalah kabar penutupan layanannya.