Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei 31, 2015

Rebut Hadiahnya! Tahap CBT BlackSquad Indonesia Diumumkan

PT. Kreon telah mengumumkan tanggal closed beta test (CBT) untuk game online bergenre FPS terbarunya yang berjudul BlackSquad Indonesia. BlackSquad adalah game yang berkisah tentang pertempuran dua kubu ViperCircle melawan PeaceMaker. ViperCircle merupakan otak dari semua masalah yang terjadi di game ini, ibarat Counter Strike , mereka adalah terorisnya. Di bawah ini adalah trailer-nya. Menyambut tahap CBT yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat, Kreon sudah meluncurkan halaman resmi BlackSquad Indonesia yang mana gamers sudah bisa mengunduh client-nya dari situs tersebut. Beragam event seru berhadiah menarik akan membuat engalaman bertanding pada game ini jadi lebih gereget antara lain CBT Hero, Login & Play, Bug Hunter, Website Attendance dan beberapa lainnya, termasuk hanya download (unduh) dan install game ini di PC anda saja bisa berkesempatan untuk memenangkan event. Asik dong! Jadi tunggu apa lagi, segera gamenya, install dan menangkan hadiahnya....

Surga yang Tak Diinginkan, Pembuktian Cinta Sejati Pas Lebaran

MD Pictures dan produser Manoj Punjabi akan mempersembahkan film layar lebar bergenre drama percintaan berjudul Surga yang Tak Diinginkan. Dibintangi oleh Fedi Nuril sebagai Pras, Laudia Cynthia Bella sebagai Arini, dan Raline Shah sebagai Mei Rose; film yang disutradarai oleh Kuntz Agus ini berkisah tentang pembuktian cinta sejati yang diguncang oleh kehadiran orang ketiga. Situasi semakin memburuk dan membuat rumah tangga Pras dan Arini di tepi jurang ketika hadirnya Akbar. Dapatkah rumah tangga mereka bertahan? Saktikan film ini di biokop Tanah Air pada Lebaran 2015.