Saya kembali membuat artikel tentang skill Swordsman class. Kali ini tentang skill Earth Drive yang dimiliki oleh Royal Guard. Sayah satu skill yang menurut saya sangat bagus untuk diambil karena memiliki efek untuk menghilangkan skill ground (yang ditargetkan dan bertahan beberapa waktu di tanah) karakter lain.
Ikon skill Earth Drive
mirip seperti ikon skill Shield Press, jadi jangan sampai tertukar
Equip: Shield
Gundukan yang terjadi ketika beratnya Shield
digabungkan dengan kekuatan Royal Guard saat menghantam tanah
Oke banget kan efek dari skill Earth Drive, apalagi efek menghilangkan skill ground yang digunakan oleh musuh. Saran saya, minimal anda ambil skill ini pada level 2 jika tidak mau mengambil sampai level maksimal (kalau maksimal malah lebih mantep).
Happy RO ^^
Ikon skill Earth Drive
mirip seperti ikon skill Shield Press, jadi jangan sampai tertukar
Persyaratan
Skill: Reflect Damage level 3Equip: Shield
Level | Damage | Durasi Efek | Area Serangan | SP |
---|---|---|---|---|
1 | 200% | 3 detik | 3x3 | 52 |
2 | 300% | 6 detik | 3x3 | 60 |
3 | 400% | 9 detik | 5x5 | 68 |
4 | 500% | 12 detik | 5x5 | 76 |
5 | 600% | 15 detik | 7x7 | 84 |
Keterangan
- Variable Cast Time: 1 detik, Delay: 1 detik, Cooldown: (8 - skill level) detik.
- Damage skill bisa ditingkatkan oleh penggunaan Card/equip yang memberikan ATK.
- Damage juga dipengaruhi oleh besarnya berat dari Shield.
- Damage tidak dipengaruhi oleh tingkat upgrade (+) dari Shield
- Kemungkinan 5% untuk menghancurkan Shield yang sedang digunakan oleh Caster (karakter pengguna skill ini).
- Memberikan Damage kepada karakter yang sedang Hiding dan memaksanya keluar dari persembunyian.
- Memberikan 5 Hit dalam sekali Cast
- Menghilangkan efek skill Ground, sama seperti skill Ganbantein High Wizard.
- Mengurangi Defense dan ASPD musuh yang terkena skill sebesar 25%.
- Skill ini berelemen Earth, sangat cocok untuk menghadapi musuh elemen Wind.
- Target: diri sendiri.
- Formula skill: ATK (((Skill Level + 1) x Shield Weight) x Base Level / 100) %
Gundukan yang terjadi ketika beratnya Shield
digabungkan dengan kekuatan Royal Guard saat menghantam tanah
Macam-Macam Skill Ground
Ada sangat banyak skill Ground, apalagi setelah bergabungnya job 4 dengan kerajaan Rune Midgard. Skill2 ground tersebut yaitu:- Extreme Vacuum (efek trap tidak hilang hingga durasi skill selesai)
- Land Protector
- Sanctuary
- Phisic Wave
- Pneuma
- Nyanyian Bard dan Dancer (untuk Loki's Wail, anda bisa gunakan Earth Drive dari luar area)
- Warp Portal
Oke banget kan efek dari skill Earth Drive, apalagi efek menghilangkan skill ground yang digunakan oleh musuh. Saran saya, minimal anda ambil skill ini pada level 2 jika tidak mau mengambil sampai level maksimal (kalau maksimal malah lebih mantep).
Happy RO ^^
Komentar
Posting Komentar