Tanggal 19 Desember 2013, saya mengikuti free game test (FGT) ke-2 Mirror War Indonesia yang diselenggarakan di Gemscool Arena. Dalam acara tersebut, dijelaskan mengenai update terbaru Mirror War yaitu penambahan faksi Black Sorcery yang berisi 4 kelas baru antara lain Warrior, Robber, Conjurer dan Witch.
Saat tes main dimulai, saya coba mempelajari keunggulan dari setiap kelas baru tersebut, karena sebelumnya hanya ada satu faksi yaitu Liberation Team yang terdiri dari 4 kelas antara lain Fighter, Elementalist, Holy Spiritualist dan Archer. Khusus untuk Witch, anda tidak bisa memilih gender lain kecuali wanita.
Tes main dilakukan di lantai 3 Gemscool Arena, dimana antusiasme peserta saat mencoba game tersebut sangat tinggi hingga jumlah komputer yang tersedia tidak bisa menampung banyaknya gamers yang ingin coba bermain Mirror War. Satu-satunya solusi adalah antri dengan sabar.
Selain sesi tes bermain, tim Mirror War Indonesia juga mengadakan mini kompetisi untuk memilih tim yang berhak mendapatkan box eksklusif Mirror War. Kebetulan saya menjadi salah satu peserta kompetisi itu dan berhasil menjadi tim yang menang. Hoki atau apa kali karena masuk dalam tim yang berisi karakter dengan defense tinggi (2 Warrior, 1 Robber) sedangkan tim lawan berisi karakter dengan defense kecil (3 Conjuerer). Tidak masalah sih, yang penting menang, hahah.
Kesimpulan dari liputan FGT ke-2 Mirror War Indonesia ini adalah seru banget. Saat sesi pembukaan, tim Mirror War memberitahukan bahwa game ini akan memulai open beta tes pada tanggal 9 Januari 2014.
Komentar
Posting Komentar