Game online berjudul MapleStory akhirnya hadir di Indonesia dengan dibawa oleh Lyto, publisher yang sukses mempopulerkan Ragnarok Online, Seal Online dan RF Online di Indonesia. Pada tanggal 13 Maret 2014, berloksi di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Senayan, Jakarta Selatan Lyto mengadakan press conference untuk mengumumkan game online terbarunya itu.
MapleStory adalah 2D side-scrolling MMORPG dengan bentuk karakter chibi dan grafis karakter pixelated berwarna cerah yang dikembangkan oleh Nexon Korea. Game yang cocok untuk semua umur ini rencananya akan diluncurkan pada tahun 2014, namun belum ada informasi lebih jelas mengenai close atau open beta test-nya.
Mungkin mungcul pertanyaan di benak anda "Kenapa game online yang sudah ada sejak tahun 2003 yang lalu ini baru dirilis di Indonesia oleh Lyto pada tahun 2014?" Bapak Andi Suryanto, CEO Lyto menjelaskan bahwa sebenarnya Lyto sudah lama ingin menghadirkan MapleStory ke Indonesia namun karena banyak publisher yang juga ingin menghadirkan MapleStory ke negaranya maka pada tahun 2014 inilah Lyto mendapat kesempatan untuk itu.
Pada sesi tanya jawab saya bertanya "Update atau patch apakah yang akan digunakan pada MapleStory saat perilisannya di Indonesia?" mengingat sejak perilisan perdananya di negara asal, sangat banyak update yang dilakukan untuk game online itu. Menjawab pertanyaan saya itu, pihak Lyto mengatakan bahwa patch awal yang akan digunakan pada MapleStory Indonesia adalah Resistance, satu patch sebelum Big Bang.
Pada acara ini saya berkesempatan untuk mencoba MapleStory. Kesan saya setelah mencobanya adalah game tersebut menampilkan gaya permainan mudah dan cepat, grafis dan warna yang menyenangkan serta fitur yang mudah dipahami oleh gamers yang baru memainkannya (seperti saya). Secara keseluruhan, MapleStory merupakan game online yang seru dan menyenangkan.
Demikianlah liputan dari saya, apabila anda ingin mengetahui informasi terkini dari game ini dapat mengunjugi situs resmi MapleStory Indonesia.
Komentar
Posting Komentar