Wih, hari ini saya melihat Facebook Lytogame dan menemukan bahwa perusahaan yang telah merilis Ragnarok Online Indonesia sejak tahun 2003 itu akan merilis game online terbarunya, Idol Street 2. Saya belum dapat memastikan apakan game tersebut merupakan game baru atau merupakan update besar dari Idol Street.
Idol Street merupakan game ber-genre rhythm and dance. Pada game ini, pemain dapat berkeliling kota dengan menggunakan berbagai macam tunggangan keren seperti sepeda, motor, mobil dan beberapa lainnya. Selain itu, komunitas yang ada pada game tersebut pun sangat solid, se-solid kompetitornya, Audition AyoDance.
Apakah bedanya antara Idol Street pertama dengan Idol Street 2? Setelah melihat teaser yang terdapat pada situs resminya, saya melihat bahwa fitur yang ditawarkan pada Idol Street 2 tidak jauh berbeda dengan Idol Street walaupun ada beberapa fitur yang tidak ada pada Idol Street, yang dimunculkan pada Idol Street 2.
Rencananya, Idol Street 2 akan dirilis pada tanggal 20 Mei 2014.
Yuk main! Idol Street 2
Komentar
Posting Komentar