Mobile MMORPG 3D yang dengan kelas Vampire dan Marksman serta permainan penerbangan hiper-realistis.
Menyusul pencapaian 1 juta pendaftar tahap pra-registrasi di platform Android dan iOS, pintu menuju dunia magis, Calindor, telah terbuka lebar melalui game petualangan dari YOOZOO Games, yaitu Forsaken World Gods and Demons. Dengan kustomisasi karakter lengkap, gamer dapat menentukan setiap detil dari penampilan karakternya. Tentukan pilihanmu dari 7 kelas berbeda yang semuanya dilengkapi dengan variasi dan gaya bertarung yang unik.
Pada setiap kelas, gunakan Mastery yang dapat saling ditukar dan diubah untuk disesuaikan dengan gaya bermain. Padukan Skill dan Talent untuk mendukung gaya bertarung dan padankan penampilan supaya menunjukkan jati dirimu yang sesungguhnya karena di FWGD, tidak pernah ada dua pemain yang sama.
Medan pertarungan lintas server yang sengit menanti pemain yang cukup berani untuk menerima tantangan. Di tengah pertempuran yang sengit, para pemain juga harus menghadapi serangan dari Storm Legion, kubu-kubu yang bertikai dan alam liar yang mencekam.
Namun, kekacauan tak berhenti sampai disitu, FWGD juga menyediakan pertempuran GvG (guild versus guild), tempat bagi ratusan pemain untuk berjuang keras dalam memperebutkan lahan dan sumber daya.
Trailer-nya di bawah ini.
Tidak hanya terbatas pada daratan, mereka juga bisa terbang ke angkasa dan pergi menuju ke setiap sudut dalam game ini. FWGD adalah sebuah game open-world yang menghadirkan pemandangan menakjubkan, disertai dengan mode terbang hiper-realistis.
Mengudaralah dan dapatkan pemandangan terbaik dari Calindor dan menyibak rahasia-rahasia di dalamnya. Bekali diri kamu dengan berbagai Wing dan Mount, nikmati setiap jengkal pemandangan dengan memperbesar dan memperkecil layar secara leluasa.
Forsaken World Gods and Demons menghadirkan pengalaman terbang yang menakjubkan dengan pencahayaan dan bayangan yang berubah seiring dengan manuver yang dilakukan tanpa ada sudut yang terkunci.
Setelah pertarungan dan perjalanan panjang, temuilah pemain lain dan perdagangkan benda dan sumber daya yang kamu miliki.
FWGD adalah mobile open-world MMORPG yang cocok bagi gamer pencari pengalaman berbeda, dengan petualangan yang baru setiap kali memasuki game, juga merupakan permainan seluler yang menyuguhkan jalan cerita seru, sesuai dengan keputusan dan tindakan yahg kamu pilih di dalam game.
Komentar
Posting Komentar