Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret 4, 2015

Bantu Hakim Sarmin Ambil Keputusan PraPeradilan

Ternyata aksi Madfal Studio dalam kampanye #SaveKPK tidak berhenti pada game berjudul Kriminalisasi saja, tapi studio game indie itu masih bersemangat dalam kampanyenya dengan membuat sekuel dari game tersebut. Game berjudul PraPeradilan itu berkisah tentang Hakin Sarmin yang harus menentukan sama atau tidaknya barnag bukti yang ditampilkan oleh para saksi dengan apa yang ada dalam pikirannya. Tugas anda adalah untuk membantu hakim menentukan sama atau tidaknya barang bukti itu. Caranya mainnya sangat mudah! Perhatikan barang bukti yang diberikan saksi dengan apa yang ada dalam pikiran hakim. Setelah itu tap (sentuh) layar pada pilihan SAMA atau TIDAK SAMA. Pilih SAMA jika barang bukti dengan pikiran sesuai, jika tak sesuai tap pada pilihan TIDAK SAMA. Ada dua tingkat kesulitan yang disuguhkan Madfal Studio untuk game ini yakni Normal dan  Bertahan. Hanya saja, untuk membuka tingkat kesulitan Bertahan, setidaknya anda sudah mendapatkan skor minimal 20 poin pada tingka

Anak Kecil Pasti Takjub Ketika Anda Tunjukkan Magic Color AR

Permainan mewarnai gambar akan lebih dan jauh menyeangkan apabila anda, maksud saya anak anda, bermain pada game yang dirilis oleh Kon-Go Studio berjudul Magic Color AR ini. Selain mewarnai gambar, anak juga bisa menghidupkan gambar yang telah diwarnainya dengan menggunakan perangkat Android, karena permainan ini dilengkapi dengan teknologi augmented reality (AR). Warna gambar yang muncul di AR adalah warna yang dibubuhkan pada gambar yang diwarnai sehingga karakter yang hidup adalah karakter yang benar-benar diwarnai itu. Keren banget iya. Di bawah ini adalah contohnya. Hanya saja, untuk memungkinkan AR itu aktif, pemain membutuhkan gambar khusus yang sesuai dengan sistem yang ada pada game ini. Dengan kata lain, gambar yang bisa dideteksi oleh aplikasi Magic Color AR ini hanya yang disediakan di dalam game. Pastikan perangkat Android yang anda gunakan untuk memasang aplikasi ini sudah memiliki fitur kamera belakang. Tertarik untuk coba? Buat anak takjub! Ma

Main Jadi Pintar! Perkaya Kosakata Anda dengan Sambung Kata

Saya menemukan game Android yang seru dan edukatif banget untuk segala usia, khususnya untuk orang dewasa untuk menambah perbendaharaan kata yakni Sambung Kata buatan Creacle Studio. Sambung Kata adalah permainan yang mengharuskan anda menyambung-nyambungkan kata berdasarkan suku kata terakhir. Lawan anda adalah Bung Kata yang mana ia adalah sosok karakter yang mengetahui perbendaharaan kata yang sangat banyak. Mungkin saya sering kali kalah oleh Bung Kata, tapi gini-gini saya pernah menang sekali di mana Bung Kata mati langkah karena tidak bisa menyambung kata yang saya berikan. Tidak hanya diminta untuk memikirkan kata selanjutnya, tapi anda juga memperhitungkan waktu yang diberikan karena jika waktu habis, maka permainan akan berakhir. Selain Bung Kata, anda juga bisa mengajak orang lain atau teman untuk bersama-sama bermain game ini di gadget yang sama yaitu dengan fitur Main Sendiri. Cara mainnya ya dengan menggunakan gadget secara bergantian gitu deh . Dengan cara