Langsung ke konten utama

Review Captain America: The Winter Soldier

captain america the winter soldier poster

Akhirnya saya nonton film Captain America: The Winter Soldier juga, setelah keluar "ehem"-nya di internet. Sudah lama juga sih rilisnya, dan saya tetap tidak ada ketertarikan untuk menontonnya hingga tibalah hari ini. Ketika waktu saya sangat senggang dan tidak ada ide untuk berbuat apa.

Oke, saya akan mulai mengulas film yang merupakan sekuel dari Captain America: The First Avenger ini yang katanya sangat bangus dan penuh aksi oleh para reviewer dan kritikus film tanah air, bahkan dunia.

Hal yang pertama saya rasakan pada film ini di satu setengah jam pertama adalah banyak sekali dramanya. Saya bukan penggemar film yang banyak dialog. Andaikan ada aksi perkelahian pun, tidak banyak, walaupun saya akui koreografinya sangat bangus. Namun hey, sedikit sekali.

Kesampingkan dulu aksi pada film ini, karena hasilnya sudah pastin seru dan keren. Selanjutnya yang pencuri perhatian saya adalah pada karakter Black Widow yang diperankan oleh Scarlett Johansson. Ia adalah wanita yang dingin, saya suka sekali wanita semacam itu. Seperti ada tantangan tersendiri ketika mendekatinya. Dan di film ini, tatapan dingin Black dihiasi dengan "modus" dan curi-curi kesempatan kepada Steve Roger (Captain America).

Dengan alasan profesionalitas, pada suatu adegan ia meminta Steve untuk memeluknya, ini satu. Selanjutnya karakter wanita dengan kemampuan membunuh yang ulung ini meminta Steve untuk menciumnya, kali ini dengan alasan mengalihkan perhatian, ini yang kedua. Dan di akhir cerita, ia sekali lagi melakukan hal-hal yang diinginkan yaitu kembali mencium sang Kapten dari kelompok The Avengers itu, ketiga.

captain america kiss black widow

Asal anda tahu, Steve adalah orang yang cerdas. Ia dapat mengetahui rencana licik lawan yang dihadapi walau serumit apapun. Tapi, dimodusin oleh karakter yang bernama asli Natasha Romanoff ini. Nampaknya sang Kapten pura-pura tidak tahu. Nampaknya mereka memang sama-sama suka. Hanya saja dibatasi oleh gengsi. Entahlah, masa bodo juga.

Bagian yang mengecewakan bagi saya pada film besutan Marvel Cinematic Universe ini adalah pemberian sub-judul The Winter Soldier. Penjahat bertangan kiri cyborg itu hanya mendapatkan porsi tampil yang sangat sedikit. Sedangkan film ini lebih banyak menceritakan tentang SHIELD dan HYDRA, bahkan karakter Alexander Pierce yang diperankan oleh Robert Redford memiliki porsi tampil jauh lebih sering. Menurut saya sub-judul pada film yang disutradarai oleh Anthony Russo dan Joe Russo ini seharusnya yang lebih berhubungan dengan SHIELD atau HYDRA, bukan The Winter Soldier.

Mengenai The Winter Soldier, penjahat yang lupa ingatan dan merupakan sahabat karib Steve di masa lalu, saya merasa kekuatannya terlalu dibesar-besarkan. Tangan cyborg-nya itu tidak sekuat yang saya bayangkan. Pertama, tangan itu tidak berfungsi ketika disetrum oleh Black Widow. Kedua, tangan itu tidak berdaya ketika dipiting oleh Captain America. Apalagi ada adegan yang menampilkan tangan itu sedang diperbaiki, rapuh sekali.

captain america the winter soldier

Mungkin itulah hal yang kurang saya sukai pada film ini, selanjutnya adalah kemenarikan yang saya temukan.

Captain America memang harus diakui sebagai jagoan ulung. Ia bisa menghabisi sekelompok prajurit terlatih sendirian. Padahal area pergerakan sangat sempit—adegan perkelahian di lift—dan lawan menggunakan senjata canggih. Ia juga dapat menghancurkan pesawat tempur hanya dengan tameng bulatnya itu, atau mungkin pesawatnya dibuat dari bahan murahan sehingga ringkih dan eksplosif sekali. Bagian yang paling keren adalah ia tidak anti peluru, tapi dapat bertahan setelah ditembak berkali-kali. Waaah, ini baru jagoan.

Secara mengejutkan dan pentingnya, Stan Lee muncul sebagai cameo pada film ini. Apabila adegan itu dipotong pun, nampaknya tidak akan mempengaruhi alur cerita. Hanya saja, jika pihak Marvel tidak menampilkan adegan itu, dan saya tahu adegan itu seharusnya ada, maka saya adalah orang peretama yang akan menghujat Marvel atas keputusannya itu.

captain america the winter soldier stan lee

Karakter yang menarik perhatian saya selanjutnya adalah Sam Wilson (Falcon) yang diperankan oleh Anthony Mackie. Ia berhasil memerankan tokoh yang serius, berskill dan kuat dengan cara yang menyenangkan. Kemampuannya saat menjadi Falcon juga keren, dapat menghindari banyak roket dengan begitu mudahnya dan gaya. Ia juga mampu bertarung dengan baik walaupun tanpa alat Falcon-nya itu setelah penjahat bernama Bucky Barnes, The Winter Soldier, merusaknya.

Satu-satunya yang saya inginkan dari film ini adalah mobilnya Nick Fury yang diperankan oleh Samuel L. Jackson, canggih banget. Kuat, bentuknya juga laki banget, dan yang paling keren sekaligus canggih adalah GPS-nya, bisa ngomong dan menjawab pertanyaan dengan baik, seperti JARVIS milik Iron Man.

captain america the winter soldier nick fury car

Kesimpulannya. Film ini memang bagus. Hanya saja, saya tidak merasakan suatu yang benar-benar seru atau yang membuat saya merasakan ketertarikan luar biasa pada film ini.

Skor yang dapat saya berikan, terlepas dari pengaruh luar, adalah 3.5 dari 5.

Sampai jumpa pada ulasan film saya lainnya.

Enjoy the movie ^_^

Komentar

  1. hal2 yang diperhatikan Master benar2 berbeda ya :v

    BalasHapus
  2. Ulasan yang sangat berbeda, mungkin ini kembali ke masalah selera yach. Jujur saja, saya sangat menyukai kisah sang Winter Soldier sebagai orang yang dicuci otaknya oleh HYDRA, twistnya, adegan aksi yang intens, penyusupan HYDRA ke dalam SHIELD ala Internal Affair.

    BalasHapus
    Balasan
    1. terima kasih sudah menyempatkan diri membaca ulasan saya

      Hapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Daftar Game Online dan Perusahaan Penerbit Game Online PC di Indonesia

Update: 28 Desember 2020 Ada banyak perusahaan penerbit game online di Indonesia saat ini. Setiap perusahaan itupun memiliki lebih dari satu game online. Pada artikel ini saya akan merangkum game online yang ada di Indonesia mulai dari yang masih aktif, akan datang bahkan hingga yang sudah mengakhiri layanannya. Saya juga akan memberitahukan perusahaan penerbit yang membawa game online tersebut. Namun saya hanya akan memberitahukan game online yang dimainkan di PC, baik client maupun browser . Saya tidak membahas game mobile karena materinya terlalu banyak dan cakupannya terlalu luas. Yuk kita lihat daftar publisher , game yang masih ada atau yang sudah menutup layanannya di bawah ini. Altermyth Inspirit Arena: tutup Agate Studio Football Saga 2: tutup SENGOKUIXA: tutup Apple Tree Interactive Eudemons Online: tutup Asiasoft Indonesia AIKA Online: tutup ARGO Online: tutup Alliance of Valiant Arms Online (A.V.A): tutup Brawl Buster: tutup Everplanet:

Penjelasan Poin Status dan Sub-Status

Sering kali RO mania menanyakan status yang bagus untuk karakternya, tetapi belum tentu status yang bagus untuk karakter satu bagus juga untuk yang lain. Karena status juga dipengaruhi oleh equip dan cara bermain.

Download Video YouTube Dengan Add-ons SaveFrom.net Helper

Jika gamers bingung mengenai cara mengunduh video dari YouTube, sekarang sudah ada add-ons dari Mozzila Firefox yang bisa digunakan untuk mengunduh video yang diinginkan lhooo. Walaupun saya biasanya menggunakan KeepVid tetapi tidak ada salahnya untuk mencoba hal baru. Selain itu, gamers juga bisa menggunakan add-ons tersebut untuk mengunduh video lebih dari 40 situs terkemuka. Add-ons itu bernama SaveFrom.net helper . Selain untuk Mozilla Firefox, add-ons ini juga tersedia untuk browser lain sepeti Google Chrome dan Safari. Gamers bisa melihat cara untuk menggunakan add-ons ini disini .